Panggilan interview (lagi). Jodoh dan
karir ga akan lari kemana-mana. Seperti kejatuhan 2 durian runtuh. Diantara 2
pilihan yang berkicau? “SGI atau RSCM…?” Hari ini (Rabu, 8 Januari 2014) dapat
panggilan interview dari HRD PT Stem Cell RSCM (Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo)
Jakarta Pusat. Padahal apply’nya sudah 5 bulan yang lalu (dulu apply sekitar
bulan Agustus 2013). Iya, padahal dua hari yang lalu juga baru saja diumumkan
secara resmi Sekolah Guru Indonesia, dan kemarinnya ditelepon oleh pihak SGI
untuk konfirmasi kepastian, karena jika tidak konfirmasi maka dianggap
mengundurkan diri.
Senja hari badha Maghrib saat sedang
makan di Sambal Layah, tiba-tiba ada telepon masuk. Dibalik suara telepon
tersebut adalah HRD PT Stem Cell RSCM (Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo) Jakarta
Pusat. Setelah menanyakan beberapa pertanyaan, HRD tersebut meminta saya untuk
datang interview jam 9 pekan depan di kantor RSCM Jakarta. Antara iya atau
tidak? Antara menerima atau menolak berangkat kesana? Pilihan yang berat, harus
membutuhkan pemikiran yang cermat. Sejenak aku berpikir panjang dalam
komunikasi dengan HRD tersebut, akhirnya aku meminta waktu untuk berpikir
selama 2 hari apakah mau datang atau tidak dalam panggilan interview tersebut.
HRD pun memberikanku kesempatan dan percakapan pun berakhir. Aku melanjutkan
makan kembali sampai selesai.
Apapun masalahnya, hadapi dengan cerdas.
Mau besar atau kecil, sepele sekalipun. Bahkan yang rumit sekali. Polemic,
dilemma, galau dan sejenisnya, HADAPI…! Termasuk menentukan pilihan. Jangan
katakan “Ya Allah, masalahku besar sekali”, tapi katakanlah “wahai masalah, aku
punya Allah Yang Maha Besar”. Optimis itu penting.
#Rumusnya:
musyawarahkan (komunikasikan) dulu dengan orang-orang terdekat, lalu bulatkan
tekad yang kuat, ditambah dengan tawakal mantap. Simak Q.S. Ali Imran: 159
Aku belum memutuskan untuk datang
panggilan interview RSCM. Hari ini (9 Januari 2014) dapat panggilan (tawaran)
lagi. SGI dan RSCM masih berkicau, hari ini dapat tawaran lagi dari SD IT Top
Kids Sokaraja. Memang, opprrtunity is NO
WHERE, but opportunity is NOW HERE. Huruf ‘w’ hanya bergeser dikit, itulah
peluang. Awal januari yang super, 3 hari berturut-turut penuh kejutan. Ujian
memilih? Pasti Teyeng! Pekan ini memang benar-benar banyak sekali peluang dan
kesempatan datang menghampiri. Ditengah-tengah saya juga masih menjadi pengajar
di Bee Kids Purwokerto. Jodoh dan karir sudah ada yang ngatur, tugas kita
adalah terus berikhtiar dan berusaha dengan sungguh-sungguh.
Bulatkan
tekad, menolak dengan bijak dan mantapin hati dengan pilihan. Hari ini (13
Januari 2014) seharusnya interview di PT Stem Cell RSCM (Rumah Sakit Cipto
Mangunkusumo), tapi saya hanya bilang permohonan maaf kepada HRD RS tersebut
karena tidak bisa hadir. Sederhananya, saya menolak untuk datang dalam
panggilan interview tersebut. Bekerja di RSCM tersebut sudah di depan mata,
tapi saya menolak untuk memasuki pintu gerbang yang sudah terbuka lebar. Saya
lebih memilih SGI untuk mengabdi dan mendidik anak negeri.
*Gunung memang tak akan lari kemana-mana, tapi jodoh dan karir perlu
dikejar dan dicari dengan ikhtiar. Karena jodoh tak akan tertukar dan karir itu
sesuai dengan kesungguhan yang kita cari.
Bismillah,
awaken the teacher within bersama SGI tuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
Keputusan final saya memilih SGI sudah fix. Ada beberapa alasan saya lebih
memilih SGI daripada RSCM. Karena saya ingin mengabdi menjadi seorang pendidik,
menebar manfaat sebanyak mungkin, berbagi ilmu untuk mencerdaskan anak-anak di
pelosok nusantara dan masih banyak mimpi yang ingin saya kejar. Dengan
bergabung di SGI akan banyak pengalaman yang akan saya dapatkan. Bertemu dengan
teman-teman baru, suasana baru, dan menyapa alam Indonesia yang penuh pesona.
*Tulisan ini dibuat
berdasakan kumpulan status yang ada di Facebook.
1 comments:
semoga pilihan ini menjadi pilihan yg terbaik buat mas ya...
semangat mas iin :)
Post a Comment